ACNE ROSASEA


Selain Acne Vulgaris perlu diketahui jenis Acne rosasea ini. Sudah tahu apa itu Acne rosasea ? Acne Rosasea adalah Penyakit kulit kronis pada daerah sentral wajah ditandai dengan kemerahan pada kulit,telangiektasis disertai episode erupsi,papula (penonjolan padat pada kulit dengan ukuran kurang dari 5mm), pustul(ada ceiran berupa nanah), edema (bengkak).

sering mengenai pada Umur 30 – 40 thn, Wanita lebih banyak dari pada laki-laki,Kulit putih lebih rentan dari pada kulit hitam/berwarna.

Penyebab sebenarnya Tidak diketahui, tetapi diduga oleh karena Makanan,Psikis,Obat-obatan,Infeksi,Musim,Imunologi.

Bagaimana tanda-tandanya?
Tempat prediklesi(tempat yang paling sering ditumbuhi) yaitu daerah sentral wajah (dagu, pipi, kening, alis)dengan tanda-tanda: Eritema(merah), telangiektasis (gambaran urat kecil halus pada wajah), papul, edema(bengkak), pustul(nanah).

Klasifikasi stadium ;
Stadium I: Eritema tanpa sebab atau akibat sengatan matahari,telangiektasis
Stadium II: Papul, pustul , edema, eritema persisten, banyak telangiektasis.
Stadium III: Eritema persisten yang dalam, banyak telangiektasis,papul, pustul, nodus, edema.

STADIUM I Erythematotelangiectatic rosacea
STADIUM II: papulopustular rosacea
STADIUM III: phymatous rosacea.


ocular rosacea

HISTOPATOLOGI (gambaran jaringan dibawah mikroskop)
Tidak patognomonis
Terdapat ektasia vaskuler, edema dermis, disorganisasi jaringan konektif dermis.
Solar elastosis
Derajat peradangan tergantung pada kondisi & stadium lesi
Limfosit , histiosit , giant sel pada dermis & perivaskuler
Demodex folikularum dapat ditemukan.

DIAGNOSIS BANDING
Acne vulgaris
Dermatitis seboroik
Dermatitis perioral
Lupus eritematosus

PENGOBATAN
TOPIKAL(obat oles sesuai lokasinya)
- Tetraciclin, clindamicin, eritromicin zalf 0,5– 2%.
- Metronidazol 0,75% gel/krim 2%
- Golongan azol
- Isotretinoin krim 0,2%.
- Antiparasit.
- Kortikosteroid potensi lemah.

SISTEMIK (seluruh tubuh)
- Tetraciclin, eritromicin, doksisiklin, minosiklin(dosis sama dengan pada acne vulgaris)
- Isotretinoin 0,5-1/kgBB/hr
- Metronidazol 2 x 500 mg.

PROGNOSIS
Umumnya persisten, berangsur bertambah berat melalui episode akut. Namun adapula yang remisi spontan.

Komentar

Posting Komentar

mampir comment dulu sodara..

Postingan Populer